Rabu, 01 April 2015

SevenFriday (R)

SevenFriday merupakan brand baru yang langsung melejit..merupakan jam tangan produk eropa tepatnya dari Swiss-Zurich. Mengambil inspirasi dari bidang industri semisal gerigi gerigi besi yang saling terkait kemudian bentuk dan warna peralatan yang ada di pabrik. Semua tertuang didalam desain jam produk sevenfriday ini. Oleh karena itu produk sevenfriday semua bertema industrial. Yang terpampang kali ini adalah  seri P dengan type P2-1. Didalam list seven friday seri P2-1 masuk kedalam tema industrial revolution



Kotak kemasan kardus


Begitu dibuka terpacking lagi oleh kotak kayu khas sevenfriday


Sepertinya kotak kayu ini dibuat secara profesional


Ukuran kotak kayu cukup besar untuk paket penjualan jam tangan


Kotak kayunya aja keren, sepertinya terbuat dari kayu balsa?


Cara membuka kotak dengan cara sliding 


Treng teng packing berisi jam tangan seven friday


Ciri khas dari semua packing jam sevenfriday adalah adanya sapu tangan micro fiber berwarna merah dan itu wajib ada didalam setiap paket packing jam tersebut


Kelengkapanya paket berupa saputangan micro fiber warna merah..kartu garansi dari bahan plat..stiker kertas.. manual paper (bukan buku manual karena hanya berbentuk selembar kertas) plus bonus rubber strap (optional)


Jam berbentuk kotak dan memiliki frame dengan dial dan hands jarum yang sangat berbeda dengan jam kebanyakan..ini yang sangat membedakan dan membuat jam seven friday ini dikenal..karena mempunyai ciri khas tersendiri


Jarum jam dan jarum menit hampir sama dengan dasar bulat kemudian ada segitiga kecil untuk menunjukkan ke waktu..untuk detiknya dapat dilihat dari lempeng bundar yang berputar yg berada di arah angka 5, strap sepertinya terlihat berwarna hitam padahal sebenarnya strap tersebut berwarna dark brown


Back case banyak terdapat informasi type jam, seri jam dan serial number dari jam ini


Di balik buckle tertulis sevenfriday


21 jewels ..automatic untuk indikator di angka 9 adalah dapat menunjukkan am pm 24 jam, strap dark brown leather, sepertinya untuk strap lebih baik dicarikan produk aftermarket saja agar lebih "nendang"


Dimensi Jam lumayan tebal dan besar diameter sekitar 47 mm, retro vintage. Ukuran dimensi casing jam saat ini sedang tren dengan diameter besar


Beberapa produsen jam sudah memulai mengikuti desain frame kotak seperti ini dengan dial yang hampir mirip salah satunya adalah produsen jam merk o*m


Untuk seri P ini termasuk seri awal dari seven friday di launching sekitar tahun akhir 2013 kemudian muncul seri M di semester kedua 2014..di Indonesia sendiri seven friday baru masuk awal tahun 2014 tepatnya di bulan februari dan membuka gerai pertama kali di kawasan senayan. Untuk versi kw nya sekarang sudah mulai banyak bermunculan mulai dari kualitas bagus /clone/mirror yang mirip dengan aslinya hanya beda di finishing mesinnya sampai dengan kualitas kw kw an yang "kelihatan sekali kalau itu kw" biasanya terlihat di area jam 7 tercetak gambar mesin jam bukan benar benar skeleton dan tidak bisa terlihat pergerakan mesin jam, ataupun ada jam yang mengambil model kotak berframe sama seperti sevenfriday ini, kemudian dilabeli merk sevenfriday tetapi desain dial jam sama sekali berbeda dan berpengerak batteray misal dial ditambah adanya 2 sampai 3 lingkaran  chrono sehingga sekilas mirip bulatan detik dan am/ pm di sevenfriday yang versi aslinya. Sedangkan yang asli atau kw yang kualitas bagus pergerakan mesin jam dapat terlihat di area arah jam 7. 

Untuk type ini dapat dipakai baik cowok atau cewek berbeda dengan warna full putih type P1-2 yang lebih cocok digunakan cewek atau full hitam P3-1 yang lebih cocok digunakan untuk cowok..kalau type P2-1 ini sangatlah unisex..kalau tidak salah sudah ada perkumpulan penggemar jam seven friday ini.

Mengikuti langkah kesuksesan jam sevenfriday  dipasaran, kini banyak muncul brand brand baru yang masuk ke Indonesia, mulai jam dengan tema vintage, retro, classic, kontemporer hingga aviasi..ada sekitar 3 sampai 5 brand baru muncul dan saling bersaing untuk mendapatkan penggemar, biasanya seh masih dibawah kendali 1 importir

11 komentar:

  1. Balasan
    1. untuk seri P ini banyak mbak dijual, pastikan apabila akan beli KW cari dengan kualitas finishing yang bagus dan semua jam SF adalah autometic

      Hapus
  2. kalau ciri2 SF seri v2 yg ori sama yg clone apa ya?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalau kw yang produksi awal termasuk katagori kw yang bagus kualitasnya dibanding kw produksi setelahnya, ciri paling gampang terlihat tanpa membuka mesin kurang lebih dilihat dari hasil finihing di dial untuk kw biasanya kasar, warna, polesan tidak secerah asli dan jahitan pada strap kulit tidak rapi, untuk back case grafir tidak terlalu dalam beda dengan yang ori, memang setidaknya harus lihat yang asli dulu untuk memudahkan membandingkan

      Hapus
  3. Siapa tau ada yg minat saya mau jual jam tangan savenfriday V warna hitam ori tanpa kotak

    BalasHapus
  4. Kalo ini beli di counter nya langsung? Kalo yg kw ga ada kotak kayunya

    BalasHapus
    Balasan
    1. kw ada beberapa level, kalau kw yang mendekati original atau diistilahakan kw super juga mendapatkan box kayu dan mesin autometic, sedangkan kw yang level bawah tidak mendapatkan kotak kayu dan mesin baterai

      Hapus
  5. Untuk seri ini apakah bisa di cek nfc?

    BalasHapus
  6. Punya saya kok gak bisa di cek nfcnya ya..tapi bener2 kaya asli..belinya sudah lama sih 2015/2016..saya dikasih hadiah soalnya

    BalasHapus